Selasa, 17 November 2009

Membuat Akun Twitter Pertama kali

Twitter adalah sarana untuk update atau mengkinikan informasi secara langsung. Twitter merupakan suatu microblogging, yaitu media jejaring sosial cukup dengan mengetikkan sebanyak 140 karakter. Updating ini bisa dituliskan hampir tiap waktu. Dalam twitter terdapat pengikut (follower) yaitu teman twitter lain yang bisa selalu melihat status update kita, dan pihak yg diikuti (following) yaitu pihak yang selalu kita bisa lihat updatenya.
Semakin banyak follower, akan semakin banyak luas penyebaran informasi kita. Salah satu cara untuk selalu mengetahui updating blog dan menyebarkannya dapat digunakan dengan twitter. Bagaimana membuat account (akun) twitter pertama kali ?
  1. Pada browser (seperti internet explorer atau mozilla firefox) Anda tulis pada menu url http://twitter.com.
  2. KLik Sign Up Now, dan isi data2 berikut seperti full name (nama lengkap), username (nama untuk didaftarkan), password (kata sandi), email (alamat email Anda), setelah ketik deretan huruf untuk verifikasi dan create account.
  3. Langkah-langkah berikut biasanya saya skip (lewati), maka account twitter Anda sudah jadi.



    Your URL: http://twitter.com/USERNAME


Tidak ada komentar: